IKN – Kepala BPOM RI Taruna Ikrar bersama pejabat lingkup BPOM melakukan kunjungan perdananya ke Ibu Kota Nusantara (IKN) pada Selasa (25/9/2024). Kunjungan ini diawali dengan pemantauan langsung lahan BPOM yang telah disiapkan di kawasan IKN, sebagai bagian dari rencana pengembangan infrastruktur kelembagaan BPOM di ibu kota baru Indonesia.
Momen ini menjadi bersejarah karena untuk pertama kalinya Taruna Ikrar menjejakkan kaki di IKN, sebuah langkah strategis yang menunjukkan komitmen BPOM dalam mendukung pembangunan dan memastikan pengawasan obat dan makanan berjalan dengan baik di masa depan. Dalam kunjungannya, Taruna Ikrar menegaskan pentingnya peran BPOM, terutama dalam mengawal keamanan obat dan makanan untuk masyarakat di wilayah baru ini.
Terletak di tengah alam yang masih asri, lahan BPOM di IKN menyajikan pemandangan yang menakjubkan. Lanskap alami IKN ditambah dengan langit biru Kalimantan Timur memberikan suasana yang segar, menandakan babak baru bagi BPOM dalam menghadapi tantangan pengawasan di ibu kota masa depan.
Pembangunan perkantoran di IKN dilakukan secara bertahap sekaligus dengan pemindahannya. Rencananya BPOM akan pindah ke IKN pada tahun 2027. Dengan visi pembangunan berkelanjutan, BPOM diharapkan dapat menjadi salah satu lembaga vital yang akan turut serta menjaga kesehatan dan keselamatan masyarakat di kawasan yang sedang berkembang ini.
Pada kesempatannya, tidak lupa Taruna Ikrar mengajak untuk calon aparatur sipil negara (CASN) maupun yang sudah menjadi aparatur sipil negara (ASN) untuk bersedia bertugas di IKN. “... Jadi saya mengimbau agar rekan-rekan CASN maupun ASN agar mau bekerja di IKN, kota ini bagus dan modern. Sudah ada fasilitas untuk pegawai yang dapat menjadi penyemangat kita untuk bekerja,” pungkasnya berbicara di depan Istana Garuda.
Hadirnya IKN adalah simbol transformasi Indonesia menuju negara yang lebih maju. Progres pembangunan yang begitu cepat mencerminkan tekad bangsa yang kuat untuk meraih sebuah perubahan. Kehadiran Kepala BPOM dan jajarannya di IKN Nusantara adalah bentuk dukungan berkelanjutan terhadap visi pemerintah dalam membangun pusat pemerintahan yang modern dan berwawasan lingkungan.
Pada kesempatan kunjungan tersebut, Kepala BPOM bertemu dengan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi. Menhub mengajak Kepala BPOM untuk lebih mengenal fasilitas transportasi Autonomous Rail Transit (ART) atau kereta otonom tanpa rel di kawasan Sumbu Kebangsaan IKN. Kepala BPOM menyampaikan apresiasinya terhadap fasilitas transportasi ini dan menilai bahwa adanya ART sangat diperlukan bagi masyarakat dalam mempersiapkan diri untuk hidup di area IKN nantinya. (HM-Zein)
Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat